SSH Tunneling

Menggunakan AutoSSH pada Ubuntu 16.04

posted to Shell on 11 April 2017

Akhirnya saya kembali menggunakan Ubuntu 16.04, namun kali ini bukan Ubuntu dengan Unity melainkan dengan GNOME. Agak nyesek sih waktu denger Unity mau dimatiin, walau banyak juga yang membuat proyek porting untuk mempertahankan kelangsungan Unity. Sebenarnya hari ini saya ingin menulis tentang full text searching pada situs statis seperti yang saya gunakan, namun implementasi terhambat karena desain situs ini yang kurang ramah jika menggunakan box pencarian. Kemungkinan saya akan merubah sedikit tampilan dari situs ini selama beberapa saat mendatang. Masih dalam kaul ODOA (One Day One Article) saya tidak ingin absen meskipun satu hari, sekaligus untuk melatih kemampuan menulis.

Ketika membaca artikel di UbuntuBuzz mengenai penggunaan SSH Tunneling di sini saya teringat akan sebuah trik yang diajarkan seorang teman tentang SSH Tunneling ini. Masalah yang biasa kita alami ketika melakukan tunneling adalah tiba-tiba koneksi terputus, sehingga membuat kita mengulang perintah ssh pada terminal.

Untuk mengatasi masalah ini kita dapat menggunakan AutoSSH, untuk memasang AutoSSH pada Ubuntu 16.04 gunakan perintah $ sudo apt install autossh, secara umum penggunaannya sama seperti yang dijelaskan artikel diatas. Namun untuk mempermudah agar AutoSSH berjalan saat booting perangkat yang digunakan, kita dapat membuat systemd service, berikut adalah contoh sederhana untuk systemd service

$ sudo nano /etc/systemd/system/autossh-perpoks.service
[Unit]
Description=AutoSSH Perpoks 1080
After=network.target

[Service]
Environment="AUTOSSH_GATETIME=0"
ExecStart=/usr/bin/autossh -M 0 -o kodok@linhub.io -p 443 -ND 1080 -v

[Install]
WantedBy=multi-user.target

Kemudian jalankan perintah berikut untuk menambahkan service pada systemd

systemctl daemon-reload

Jalankan service dengan

systemctl start autossh-perpoks.service

Untuk menambahkan pada saat booting gunakan perintah

systemctl enable autossh-perpoks.service

Dengan begitu kita dapat bermain SSH Tunneling dengan nyaman.


Pair With Me!
Comments? Contact me via Twitter or e-mail.